Tuesday, November 18, 2025
  • Redaksi
  • Tentang Kami
  • Kontak
Berita Pacitan
  • Pendidikan
  • Pariwisata
  • Ekonomi
  • Opini
  • Kriminal
  • Olah Raga
  • Kuliner
  • Gaya Hidup
  • Pemerintahan
  • Kesehatan
  • Peristiwa
  • Login
No Result
View All Result
Berita Pacitan
No Result
View All Result
Home Pendidikan

Unik! 10 Mahasiswa Pacitan Jadi Model Wayang Beber dalam Proyek Budaya

Diki Kurnia by Diki Kurnia
January 20, 2025
in Pendidikan
Reading Time: 1min read
0
Sesi pemotretan model ala Wayang Beber Pacitan, Sabtu, 18 Januari 2025. (Foto: Diki Kurnia/Beritapacitan.com)

Sesi pemotretan model ala Wayang Beber Pacitan, Sabtu, 18 Januari 2025. (Foto: Diki Kurnia/Beritapacitan.com)

43
SHARES
105
VIEWS
WhatsappShare on FacebookShare on Twitter

Beritapacitan.com, Pacitan – Sebanyak 10 mahasiswa di Pacitan dipilih untuk dirias menjadi model ala karakter Wayang Beber khas Pacitan.

Itu dilakukan dalam rangka revitalisasi warisan budaya Nusantara, program MBKM Mandiri Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD) ISI Surakarta menghadirkan kolaborasi seni busana dan fotografi di Pacitan.

Related posts

Yusuf Arifa’i, jurnalis Times Indonesia, saat foto bersama dengan siswa dan Waka Kesiswaan usai Pelatihan. (Foto: Sunardi/Berita Pacitan).

Rumah Jurnalis Latih Siswa SMKN 1 Pacitan Memahami Proses Produksi Berita

November 14, 2025
18
Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pacitan, Ririn Enggar Murwati saat menjelaskan alasan guru PAUD belum bisa diangkat PPPK, Senin, 20 Oktober 2025. (Foto: Sunardi/Berita Pacitan).

Belum Banyak TK Negeri, Guru PAUD di Pacitan Belum Bisa Diangkat PPPK

October 20, 2025
31

Melalui skim magang dan Studi Independen, Ardane Rossi Mayor dari Prodi Fotografi bersama Miranda Claudia M dari Prodi Desain Mode Batik menciptakan proyek bertajuk “Alih Imaji Lakon Jaka Kembang Kuning dalam Fotografi Sequential”.

Model tengah didandani oleh perias wajah. (Diki Kurnia/Beritapacitan.com)

Proyek ini menggandeng mitra Batik Lipi’o Pio di Laweyan, Surakarta, serta Yayasan Wayang Beber Pacitan. Berlangsung sejak Desember 2024 hingga Januari 2025.

Dalam kolaborasi ini, Tri Hartanto, desainer utama, mereinterpretasi busana tokoh dalam gulungan Wayang Beber menggunakan pendekatan kontemporer.

Teknik draping yang dimodifikasi diterapkan pada kain batik bermotif elemen visual Wayang Beber.

“Penerapan teknik draping pada kain batik tidak hanya memberikan tampilan segar, tetapi juga bertujuan mengenalkan batik kepada audiens yang lebih luas, terutama generasi muda,” jelas Tri Hartanto, kepada Beritapacitan.com, Sabtu, 18 Januari 2025.

Ia menegaskan bahwa kolaborasi ini adalah bukti nyata bahwa seni tradisional dapat dikembangkan tanpa kehilangan identitasnya.

Melengkapi proyek ini, lima mahasiswa STAINU dan Mahasiswa STKIP PGRI berperan sebagai model. Hasil fotografi sequential tersebut akan dicetak menjadi sebuah buku berjudul Wayang Beber Sekartaji.

Pemodel tampak anggun usai di rias bak tokoh Wayang Beber Dewi Sekartaji. (Foto: Diki Kurnia/Beritapacitan.com)

Menurut salah satu model, Fariz Dani Arham, pengalaman ini tidak hanya menambah pengetahuan tentang cerita Wayang Beber Sekartaji, tetapi juga memberikan kesan mendalam.

“Dalam suasana pemotretan yang kolosal, saya merasa seperti terhanyut ke kehidupan masa lampau,” tandas pria yang berkuliah di kampus STAINU Pacitan. (*)

Tags: #PACITANWayang Beber
SendShare17Tweet11
Previous Post

Rawan Picu Kemacetan, PMII Pacitan Sarankan Pengajian Gus Iqdam Pindah ke Stadion

Next Post

Tawarkan Kopi Jujur, Rest Area Masjid Baitusshomad Pacitan Ramai Disinggahi Para Pelancong

Diki Kurnia

Diki Kurnia

Jurnalis aktif di media online Beritapacitan.com Saat ini aktif melakukan peliputan di wilayah Kabupaten Pacitan. Berkomitmen untuk memberikan yang terbaik melalui profesinya.

Next Post
Para muda-mudi tampak santai, merehabilitasi diri usai penat berkendara jauh, Sabtu, 18 Januari 2025. (Foto: Diki Kurnia/Beritapacitan)

Tawarkan Kopi Jujur, Rest Area Masjid Baitusshomad Pacitan Ramai Disinggahi Para Pelancong

Meluas di Pacitan, Pemda Fokus pada Pengobatan dan Pencegahan

Meluas di Pacitan, Pemda Fokus pada Pengobatan dan Pencegahan

Tak Mirip Sariawan Biasa, Begini Kata DKPP Pacitan Soal PMK

Please login to join discussion
Berita Pacitan

Media Online Pertama di Kabupaten Pacitan yang menumbuhkan jiwa optimisme, di kemas dalam berita positif dan mengispirasi sesuai Undang-Undang Pers Tahun 1999

PMII Pacitan saat berjalan menuju Kantor Dinas Sosial Kabupaten Pacitan untuk menyampaikan enam tuntutan terkait pembenahan penyaluran bantuan sosial, Senin, 17 November 2025. (Foto: Sunardi/Berita Pacitan).
Pemerintahan

PMII Datangi Dinsos Pacitan, Sampaikan Temuan Dugaan Penyimpangan Bansos

by Sunardi
November 17, 2025
0
210

Beritapacitan.com, PACITAN - Puluhan anggota PMII Pacitan mendatangi Kantor Dinas Sosial Kabupaten Pacitan pada Senin, 17 November 2025. Kedatangan mereka...

Read more
Yusuf Arifa’i, jurnalis Times Indonesia, saat foto bersama dengan siswa dan Waka Kesiswaan usai Pelatihan. (Foto: Sunardi/Berita Pacitan).

Rumah Jurnalis Latih Siswa SMKN 1 Pacitan Memahami Proses Produksi Berita

November 14, 2025
18
Heru Tunggul, Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Pertanahan (Perkimtan) Kabupaten Pacitan, saat ditemui di kantornya menjelaskan kendala pembangunan jalan lingkungan akibat cuaca ekstrem. (Foto: Sunardi/Berita Pacitan).

Cuaca Ekstrem Hambat Pembangunan Jalan Lingkungan di Pacitan

November 12, 2025
12
Warga Desa Klesem, Kecamatan Kebonagung, memperlihatkan kondisi listrik di rumahnya yang sering melemah hingga mengganggu aktivitas harian. (Foto: Sunardi/Berita Pacitan).

Daya Listrik di Pacitan Semakin Tak Stabil, Warga Tuntut Tindak Lanjut dari PLN

November 11, 2025
56
Kepala Kejaksaan Negeri Pacitan saat menyampaikan pandangan dalam Rapat Koordinasi Forkopimda, Forkopimcam, dan Tiga Pilar Desa Kabupaten Pacitan, kegiatan tersebut membahas sinergi Forkopimda dalam mendukung program prioritas nasional. (Foto: Sunardi Berita Pacitan).

Forkopimda Pacitan Gelar Rakor Bersama Tiga Pilar Desa, Bahas Sinergi Program Nasional

November 11, 2025
14

Berita Terbaru

PMII Pacitan saat berjalan menuju Kantor Dinas Sosial Kabupaten Pacitan untuk menyampaikan enam tuntutan terkait pembenahan penyaluran bantuan sosial, Senin, 17 November 2025. (Foto: Sunardi/Berita Pacitan).

PMII Datangi Dinsos Pacitan, Sampaikan Temuan Dugaan Penyimpangan Bansos

November 17, 2025
Yusuf Arifa’i, jurnalis Times Indonesia, saat foto bersama dengan siswa dan Waka Kesiswaan usai Pelatihan. (Foto: Sunardi/Berita Pacitan).

Rumah Jurnalis Latih Siswa SMKN 1 Pacitan Memahami Proses Produksi Berita

November 14, 2025

Temukan Kami di :

Berita Terpopuler

  • PMII Datangi Dinsos Pacitan, Sampaikan Temuan Dugaan Penyimpangan Bansos
  • Rumah Jurnalis Latih Siswa SMKN 1 Pacitan Memahami Proses Produksi Berita
  • Cuaca Ekstrem Hambat Pembangunan Jalan Lingkungan di Pacitan
  • Redaksi
  • Tentang Kami
  • Kontak

© 2021 PT MEDIA BERITA PACITAN Made with love by BikinKarya Creative Labs

No Result
View All Result
  • Home
  • Kuliner
  • Kriminal
  • Pendidikan
  • Pariwisata
  • Opini
  • Gaya Hidup
  • Ekonomi
  • Pemerintahan
  • Olah Raga
  • Login

© 2021 PT MEDIA BERITA PACITAN Made with love by BikinKarya Creative Labs

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Fill the forms below to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In