BERITAPACITAN-Betepatan jelang peringati Hari Jadi Ke-276 Kabupaten Pacitan, Jawa Timur berbagai harapan mulai datang salah satunya dari paguyupan keluarga bersar Demang Kurantil krandah Kanjeng Jimat Pacitan.
Seperti yang diutarakan Sekretaris Paguyupan Demang Kurantil Kerandah Kanjeng Jimat, Budi Hari Santoso, melihat situasi dan kondisi saat ini, dirinya mengharapkan dua hal yakni bagaimana Covid-19 segera sirna dari muka bumi Pacitan tercinta.
“Harapan saya kedepan Pacitan menjadi lebih baik dari semuai sisi terutama kondisi Covid-19 segera berahir, ekonomi masyarakat segera pulih kembali dan aktivitas seperti biasanya,”katanya, Jumat (12/2/2021).
Lain itu tak lupa dia juga menambahkan sisi pembangunan yang ada di Kabupaten Pacitan tercinta dapat ditingkatkan. Pasalnya, menurut pria yang juga keturunan Bupati Pacitan Ke-3 itu, infrastruktur sangatlah penting demi menunjang lancarnya berbagai aktivitas masyarakat.
“Yang kedua saya juga berharap bagaimana pembangunan di Kabupaten Pacitan lebih baik lagi, karena itu juga penting,”harapnya.
Sebagai informasi bahwa nama Kanjeng Jimat hingga saat ini masih melegenda di Kabupaten Pacitan, tak jarang banyak para peziarah dari berbagai daerah sering berdatangan, terlepas dia sosok Bupati Pacitan ke tiga juga sebagai tokoh besar ikut menyebarkan agama Islam.(rj)